Himlab Raya Jakarta Apresiasi Bupati Labuhanbatu, Raih Penghargaan Pemberdayaan Karang Taruna
JAKARTA (mimbarsumut.com) – Bupati Labuhanbatu dr H. Erik Adtrada hadiri acara peringatan HUT Karang Taruna tingkat Provinsi Sumut ke 62 dengan tema “Bangkit Bersama Dalam Kesetiakawanan”, Minggu (30/10/2022) di gedung Balairung komplek kantor Bupati Deli Serdang.
Dalam moment tersebut, Bupati Labuhanbatu mendapat penghargaan dalam pengembangan dan pemberdayaan Kader Karang Taruna yang diserahkan wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah.
Tampak hadir, Ketua Karang Taruna Sumut Dedi Dermawan Milaya beserta pengurusnya, wakil Bupati Deli Serdang Yusuf Siregar, Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus, anggota DPRD Deli Serdang, Ketua Taruna se – Sumut dan Camat se – Deli Serdang.
“Ini bukti Bupati Labuhanbatu dr H. Erik Adtrada sangat berprestasi dan mampu membawa Kabupaten Labuhanbatu semakin maju, ketika bupati sudah mendapat penghargaan langsung dari provinsi, potensi kabupatennya akan merasakan kemajuan,” ujar Ketua Umum Himlab Raya Jakarta Umar Sagala kepada media, Senin (31/10/2022).
Diharapkannya, sebagai pemuda mudah – mudahan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu dengan pemuda dan juga mahasiswa dapat terus berkontribusi dan berkolaborasi agar terwujudnya Kabupaten Labuhanbatu yang maju.
Laporan : Azmi
Tinggalkan Balasan