NIAS SELATAN (MS) – Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Drs. Agus Andrianto, memantau secara langsung Pemungutan Suara Susulan di Kecamatan Toma, Selasa, (23/4).
Kapoldasu bersama jajaran Polres Nias Selatan didampingi Bupati Hilarius Duha, melakukan monitoring dan sekaligus memantau pelaksanaan pemungutan suara susulan di TPS Desa Hilisataro Kecamatan Toma.
“Situasi Pemilu hari ini sangat aman dan kondusif, alhamdullilah semuanya berjalan lancar dan kondusif, Polisi sifatnya hanya membantu penyelenggara pemilu agar aman dan nyaman demi suksesnya pesta demokrasi, saya ingin memastikan pelaksanaan pemilu ulang berjalan lancar ”jelas Kapoldasu kepada wartawan.
Menurut Agus Andrianto, penundaan pelaksanan pemungutan suara Pemilu 2019 yang dilaksanakan pada hari Rabu 17 April lalu ini disebabkan masalah logistik yang belum tiba di TPS hingga hari pemungutan suara, di 5 Kecamatan di Nias Selatan.
Dihimbau masyarakat ikut mengawal proses pemilu, menjaga keamanan, ketertiban dan kondusifitas. Jika ada dugaan kecurangan maka diselesaikan secara hukum dan laporkan ke Bawaslu setempat, bila tidak puas dengan hasilnya maka bawa ke MK. Semua sudah diatur undang undang, paparnya.
Laporan : Sumangeli Mendrofa