Bupati Hilarius Duha Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2021

Kepulauan Nias, RAGAMDibaca 3,835 Kali
Bupati Nisel memeriksa barisan personil Operasi Ketupat Toba 2021

NIAS SELATAN (MS) – Bupati Nias Selatan (Nisel) Dr. Hilarius Duha, SH MH memimpin apel Operasi Ketupat Toba Tahun 2021, Rabu (05/05/2021) di Mapolres Nisel Jalan Muhammad Hatta Kota Teluk Dalam.

Upacara pelepasan personil pasukan Operasi Ketupat Toba 2021 itu juga dihadiri Kapolres Nias Selatan, AKBP Arke Furman Ambat, Danlanal Nias, Kolonel Laut (P) Antonius Hendro Prasetyo, Danramil Kodim 0213 Teluk Dalam / NS Mayor Inf Hatianus Zega, Waka Polres Kompol Jauhari Lumbantoruan dan para OPD Pemkab Nisel.

Bupati Nisel Hilarius Duha mengharapkan selama pelaksanaan operasi Ketupat Toba 2021, suasana keamanan dapat terjaga dengan aman dan kondusif tanpa ada gangguan yang berarti.

Selain itu, Bupati mengharapkan dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2021, semua personil harus tetap memperhatikan Prokes COVID-19 dengan tetap melakukan 5 M.

Operasi Ketupat Toba Tahun 2021 Polres Nias Selatan dilaksanakan selama 12 hari, terhitung mulai tanggal 06 Mei – 17 Mei 2021.

Laporan : Duha

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed