Himadara Minta Komisi II DPRD Batubara Panggil Kadis Perikanan

Batubara, RAGAMDibaca 825 Kali
Ketua Himadara Suib Wijaya (kiri)

BATUBARA (MS) – Himpunan Mahasiswa Pemuda Batubara (HIMADARA) minta Komisi II DPRD Batubara agar memanggil Kadis Perikanan kab. Batubara untuk melakukan rapat dengar pendapat (RDPT) terkait database nelayan di Batubara.

Demikian dikatakan Ketua Umum
Himpunan Mahasiswa Pemuda Batubara (Himadara) Suib Wijaya kepada wartawan usai memasukkan surat ke Komisi II DPRD Batubara, Rabu (12/8/20).

Diungkapkan Suib, sejak tahun 2014 tidak ada database nelayan di Kabupaten Batubara sehingga tidak diketahui secara pasti jumlah nelayan yang mengais rezeki dari laut.

Ditambahkan Suib, surat HIMADARA No. 27/B/ Sek/PP-HIMADARA/VIII/2020 tanggal 12 Agustus 2020 meminta Komisi II DPRD Batubara agar memanggil Kadis Perikanan Batubara serta menggelar RDP (Rapat Dengar Pendapat) terkait dinas tersebut yang tidak memiliki database nelayan di Kabupaten Batubara.

Sebagai konsekwensi disebutkan Suib, tidak adanya database nelayan mengakibatkan tidak ada kepastian hukum terhadap nelayan Kabupaten Batubara bila mengalami musibah atau kendala saat mencari nafkah di tengah laut

“Kita tidak ingin terulang kembali pembakaran kapal nelayan seperti di Sergai dimana seluruh nelayannya merupakan warga Kabupaten Batubara ,” ujarnya mengingatkan.

Untuk itu, Suib didampingi Kabid Kepemudaan HIMADARA Habibi Ali meminta Ketua Komisi II DPRD Batu Bara Ali Hatta dan seluruh anggota Komisi II agar menyikapi surat mereka.

“Kita berharap anggota dewan terhormat di Komisi II DPRD Batubara agar proaktif menyikapi permasalahan nelayan Batubara dan mengagendakan pemanggilan dan RDP dengan Kadis Perikanan Batubara ,” harap Suib.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed