Kapolsek Medang Deras Bersama Bupati Zahir Buka Puasa Bersama

Batubara, RAGAM457 views
Kapolsek Medang Deras bersama Bupati Zahir serta lainnya buka puasa bersama

BATUBARA (mimbarsumut.com) – Kapolsek Medang Deras AKP M. Syafii bersama Bupati Batubara Ir Zahir MAP serta lainnya buka puasa bersama (bukber) di Masjid Al- Ikhlassus Syarif Desa Sei Rakyat Kec. Medang Deras Kab.Batubara, Kamis (07/04/2022).

Turut dalam kegiatan bukber Camat Medang Deras Sahrizal SH, seluruh Kepala Dinas kabupaten Batubara, tokoh agama Desa Sei Rakyat, tokoh masyarakat Desa Sei Rakyat dan seluruh Kepala Desa Kecamatan Medang Deras.

Usai bukber dilanjutkan sholat Magrib berjamaah, sholat Isa dilanjutkan dengan sholat Tarawih.

Selanjutnya Bupati Zahir dan Kapolsek Medang Deras memberikan sembako kepada anak yatim.

Kapolsek Medang Deras AKP M.Syafii menjelaskan kegiatan yang dilaksanakan selain memupuk Ukhuwah Islamiyah antara sesama muslim diharapkan dapat saling membantu terhadap sesama muslim yang membutuhkan, hitung-hitung menambah amal ibadah selama bulan suci Ramadhan, Aamiin,” ujar Kapolsek.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed