
BATUBARA (MS) – Polres Batubara bersama Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) Jumat (28/2) kembali melaksanakan kegiatan Jumat bersedekah.
Di rumah singgah sahabat Polisi Polres Batubara di Limapuluh Kota menyediakan sedekah makan gratis untuk warga kurang mampu, komunitas ojek, betor dan supir angkot.
Sementara di Desa Bogak Kec.Tanjung Tiram Polres Batubara bekerjasama dengan KSJ membagikan paket sembako kepada warga kurang mampu.
Kegiatan di Desa Tanjung Tiram itu dihadiri Kabag Sumda Kompol Sri Pinem SH.M.Kn mewakili Kapolres Batubara,wakapolres Batubara Kompol Abdul Mutholib, para perwira, bintara sejajaran Polres Batubara, Ketua KSJ Batubara Rizal Sahreza, Kades Bogak Khalid Nasution,tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.
Menurut ketua KSJ Batubara Rizal Sahreza di Desa Bogak Tanjung Tiram ada 200 zak beras yang dibagikan kepada kaum duapa dan fakir miskin.
“Bantuan yang diberikan kiranya dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang menerimanya,” ujar Rizal.
Laporan : Sutan S