BATUBARA (mimbarsumut.com) –
Polsek Indrapura dalam rangka Antipasi gangguan Kamtibmas kembali laksanakan patroli malam hari, Jumat (20/9/2024) pukul 21.50 WIB hingga selesai
Untuk tugas patroli kali ini Kaolsek Indrapura AKP Reynold Silalahi, SH menugaskan empat personilnya, Ipda G. Sinaga (Kanit Samapta),Bripka Suyitno, Bripka M Hasibuan, Bripka Wahyu Danandono dengan sasaran balap liar,begal, tawuran dan kejahatan lainnya di Wilayah Hukum Polsek Indrapura Polres Batubara.
Sasaran patroli sepanjang Jalinsum wilkum Polsek Indrapura. Personil patroli juga mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap aksi begal dan tetap menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Selama patroli tidak ditemukan kejadian yang menonjol, situasi Kamtibmas aman dan kondusif.
Laporan : Sutan S











