Sat Lantas Polres Batubara Tempelkan Stiker Prokes Pada Kenderaan Bermotor

Batubara, RAGAMDibaca 660 Kali
Petugas Sat Lantas menempelkan stiker pada bus penompang umum

BATUBARA (MS) – Kasat Lantas Polres Batubara AKP Eridal Fitra SH.MH bersama Kanit Laka Aiptu J. Aloho bersama personil melakukan Ops Yustisi, Minggu (01/11/2020)

Ops Yustisi diproritaskan pada penempelan stiker pada kenderaan bermotor dari berbagai jenis dilaksanakan pada tiga titik.

Mulai dari jalinsum Limapuluh depan Pos Lantas Kab.Batubara kemudian di jalinsum dekat Lintasan Kereta Api Limapuluh dan jalinsum Indrapura Kab.Batubara.

Stiker yang ditempal pada kenderaan yang melintas berisi himbauan agar mematuhi protokol kesehatan demi memutus mata rantai penularan virus COVID-19

Selain menempelkan stiker petugas juga menghimbau warga agar mematuhi protokol kesehatan memerapkan 3 M.Dan diwajibkan memakai masker saat beraktifitas di luar rumah.

Kepada supir dan pengendera sepeda motor yang terjaring tidak menggunakan masker, petugas mengenakan hukuman melakukan push up. Kemudian diperingatkan tentang bahayanya virus COVID-19.

“Lindungi dirimu dan keluargamu dari penularan virus COVID-19,” ujar petugas mengingatkan.

Kepada warga yang terjaring petugas memakaikan masker secara gratis.
Pengamatan di lapangan para petugas cukup letih setiap hari melaksanakan berbagai upaya agar masyarakat mematuhi prokes. Sudah selayaknya seluruh lapisan masayarakat Kab.Batubara mematuhi protokol kesehatan agar Kab.Batubara terbebas dari COVID-19.

Laporan : Sutan Sitompul

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed