Himpipsos Tanjungbalai, Fasilitasi Fitriani ke RS Adam Malik Medan

Fitriani Dirujuk ke RS Adam Malij Medan

TANJUNGBALAI (MS) – Himpunan Pemuda Islam Peduli Sosial (Himpipsos) Kota Tanjungbalai melakukan reaksi cepat fasilitasi Fitriani (19) penderita gizi buruk dan usus infeksi dirujuk ke RS Adam Malik Medan, Senin (7/1).

Dewan Pembina Himpipsos Ade Willy, Ketua Himpipsos, Muawir Sirait serta Team Gerak Cepat Himpipsos Kota Tanjungbalai setelah mendengar kabar Fitriani, langsung menyambangi ke rumahnya di Jalan Tanjung Permai Lingkungan III Kelurahan Bunga Tanjung Kecamatan Datuk Bandar Kota Tanjungbalai.

Setelah melakukan mediasi, team medis Himpipsos Ihsan Harahap, memastikan Fitriani dirujuk ke RS Adam Malik Medan untuk penanganan serius dengan harapan Fitriani bisa kembali beraktivitas seperti biasanya.

Terkait kurang respon pihak rumah sakit dan Dinas Kesehatan, Ade Willy mengatakan bahwa itu, bentuk gagalnya para pejabat instansi terkait.

“Selama 12 hari tidak ada penanganan intensif diberikan sehingga pasien memilih dirawat di rumah ketimbang di rumah sakit dan tidak mendapatkan perubahan apapun tentang penyakitnya,” ungkap Ade.

Namun respon yang diberikan setelah difasilitasi Himpipsos, cukup baik dan harus dipertahankan, jangan sampai terjadi hal yang serupa ke depannya.

Himpipsos berharap kepada Walikota Tanjungbalai supaya lebih selektif dalam memberikan jabatan kepada orang yang ahlinya dan lebih meningkatkan pelayanan di jajaran Pemko Tanjungbalai.

Willy juga mengucapkan terimakasih kepada pihak – pihak yang membantu termasuk termasuk media yang begitu tanggap dan respon pada persoalan sosial seperti kasus Fitriani.

“Jika ingin memberikan bantuan dapat melalui rekening a/n HIMPUNAN PEMUDA ISLAM PEDULI SOSIAL
no.rek :7121963498 (Bank Syariah Mandiri) dan setelah mengirim dapat mengkonfirmasi kepada team sebagai bukti pemberian,” jelas Willy yang memiliki WA 082166110001.

Laporan : Gani

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed