JPRMI Kota Tanjung balai Gelar Kajian Rutin Bulanan

PENDIDIKAN, RAGAM, TanjungbalaiDibaca 995 Kali
JPRMI Kota Tanjung balai Gelar Kajian Rutin Bulanan

TANJUNGBALAI (SM) – Pengurus Daerah Jaringan Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (PD. JPRMI) Kota Tanjungbalai, Sabtu malam (23/3) melaksanakan Akademi Mekah (mengaji karena Allah).

Akademi Mekah dilaksanakan di Masjid Ittihadul Ibadah Kapias Titi Gantung Kec.Sei Tualang Raso. Tema yang diangkat adalah Remaja Masjid, pemimpin masa depan.

Pembina JPRMI Tanjungbalai, Muhammad Syukur, S.Ag menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada pengurus JPRMI Tanjungbalai yang setiap bulan melaksanakan kajian ini.

Ia juga berharap agar ke depannya JPRMI bukan hanya sekedar melakukan kajian rutin bulanan, namun juga melaksanakan pembinaan-pembinaan khusus, agar cita-cita JPRMI dapat terealisasi yakni menjadikan pemuda semakin cinta kepada masjid.

Pada kesempatan tersebut, JPRMI mengundang Ustadz Ahmad Hadian, S.Pd.I dari Kab. Batubara sebagai penceramah.

Ustadz Ahmad mengapresiasi, kegiatan ini, karena mampu mengumpulkan para pemuda dan remaja masjid padahal kegiatannya dilaksanakan pada malam ahad.

Remaja masjid harus mampu menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan-kegiatan positif keagamaan dan melakukan pembinaan-pembinaan yang berbasis masjid, agar kelak lahir pemimpin-pemimpin masa depan yang berlatar belakang anak masjid,” ujarnya.

Ditempat terpisah, saat ditemui awak media, Yansyah, Ketua JPRMI Tanjungbalai menerangkan bahwa kegiatan kajian rutin ini dilaksanakan berpindah-pindah masjid, tujuannya agar remaja masjid dan musholla yang ada di Tanjungbalai dapat saling mengenal dan mempererat ukhuah Islamiyah.

Laporan : Gani

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed