Hanura Tebingtinggi Gelar Pendidikan Politik dan Bagi 1000 Karung Beras

Selasa, Mei 19th 2020. | POLITIK, RAGAM, Tebingtinggi | Dibaca 971 Kali

Ketua Partai Hanura Ogamota Hulu dan Ketua PMI Hazly Azhari serta Sekjen Hanura Kaharudin Nasution diabadikan bersama kader

TEBINGTINGGI (MS) – DPC Hanura Kota Tebingtinggi menggelar Pendidikan Politik (dialog interaktif) terhadap para kader Partai Hanura Kota Tebingtinggi, Selasa (19/5) di kantor DPC Hanura Kota Tebingtinggi Jalan Dr Kumpulan Pane Kota Tebingtinggi.

Pendidikan Politik dengan thema “peran partai politik bersama pemerintah mengatasi dampak COVID – 19” dihadiri Kabid Politik Dalam Negeri Misniwaty mewakili Kaban Kesbang Pol & Linmas dan Ketua PMI Kota Tebingtinggi Mhd Hazly Azhari Hasibuan.

Ketua DPC Hanura Kota Tebingtinggi Ogamota Hulu SH dan Sekjen Kaharudin Nasution mengatakan bahwa dalam suasana bulan suci Ramadhan ini, Hanura Kota Tebingtinggi menggelar kegiatan Pendidikan Politik yang dirangkai pemberian bantuan terhadap kader Partai Hanura.

Dalam kegiatan yang digelar menjelang menyambut hari Raya Idul Fitri, Hanura Tebingtinggi juga meminta agar masyarakat tetap mematuhi aturan kesehatan COVID – 19, tetap mencuci tangan pakai sabun, memakai masker, dan menjaga jarak serta yang terpenting tetap di rumah jika tidak ada keperluan penting.

Ketua Hanura serahkan bantuan dan masker kepada kader

Partai Hanura Kota Tebingtinggi dalam pendidikan politik ini, memberikan bantuan 1000 karung beras @ 5 Kg dan uang transportasi. Selain dibagikan di kantor DPC, pembagian beras juga dilakukan di setiap kecamatan, jelas Ogamota Hulu.

Sebelumnya, Mhd Hazly Azhari Hasibuan selaku Ketua PMI Kota Tebingtinggi yang menghadiri kegiatan itu,, sangat mengharapkan Partai Hanura Kota Tebingtinggi bisa melakukan donor darah.

“Saat ini, stok darah di PMI Kota Tebingtinggi sangat minim, sementara kebutuhan untuk rumah sakit meningkat. Oleh sebab itu, sangat diharapkan Hanura Tebingtinggi melakukan donor darah, ” pinta Azhari yang juga anggota DPRD Tebingtinggi.

Kabid Politik Dalam Negeri Misniwaty menjelaskan pentingnya pendidikan politik bagi kader partai, sehingga tidak buta dan hanya ikut – ikutan.

Laporan : napit

Print Friendly, PDF & Email
Please follow,Share and Like us :
tags: ,

Related For Hanura Tebingtinggi Gelar Pendidikan Politik dan Bagi 1000 Karung Beras