Kompol Burju Siahaan Kembali ke Polres Tebingtinggi Sebagai Kabag Ops

Rabu, Juni 17th 2020. | RAGAM, Tebingtinggi | Dibaca 2,244 Kali

Sertijab di jajaran Polres Tebingtinggi

TEBINGTINGGI (MS) – Kapolres Tebingtinggi pimpin serah terima jabatan dan tugas Kabag Ops, Kasat Narkoba dan Kapolsek di jajaran Polres Tebingtinggi, Rabu (17/6) di ruang Kerja Kapolres Tebingtinggi.

Pejabat yang mutasi dan mendapat tugas baru yakni, Kabag Ops Polres Tebingtinggi Kompol Ainus digantikan Kompol Burju Martahan Siahaan SH, sebelumnya menjabat sebagai Kanit 1 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Sumut.

Kompol Burju Martahan Siahaan SH

Kasat Narkoba Polres Tebingtinggi AKP Cahyandi SH mendapat tugas baru sebagai Kapolsek Simpang 4 Polres Asahan digantikan Muhammad Yunus Tarigan SH sebelumnya menjabat Panit 1 subdit 3 Dit Narkoba Poldasu,

Kapolsek Padang Hilir AKP H. Marpaung S.Sos digantikan AKP Pahotan Manurung yang sebelumnya menjabat Kasubbag Program Bagren dan Kapolsek Tebingtinggi AKP Sopian S, SPd digantikan Iptu Dhoraria Safitri Simanjuntak yang sebelumnya menjabat Kanitidik 4 Satreskrim Polres Tebingtinggi.

Dalam sambutannya, Kapolres AKBP James P Hutagaol SIK menyampaikan terimakasih kepada pejabat lama dan pejabat yang baru dapat menyesuaikan diri dengan tugas yang baru serta menyelesaikan tugas yang ada.

“Mari kita semua menjaga kesehatan, agar nantinya tidak menghambat tugas dan tanggung jawab di institusi Polri ini, tetap waspada dan semangat,” pinta Kapolres.

Sertijab itu dihadiri para Kabag, Kasat,Kapolsek jajaran dan para Perwira.

Laporan : napit

Print Friendly, PDF & Email
Please follow,Share and Like us :
tags: ,

Related For Kompol Burju Siahaan Kembali ke Polres Tebingtinggi Sebagai Kabag Ops