Kapolres Batubara Terima Audensi Bawaslu Batubara

Batubara, RAGAM330 views

BATUBARA (mimbarsumut.com) –
Ketua Bawaslu Kab. Batubara M. Amin Lubis SH didampingi sekretaris M. Ayub Syahputra dan Bendahara Bahari melakukan audensi/silaturahmi ke Polres Batubara, Rabu (21/5) 2025)

Kedatangan Ketua Bawalu Batubara bersama sekretaris dan bendahara disambut Kapolres Batubara AKBP Doly Nelson HH Nainggolan SH. MH di ruang kerjanya. Turut mendampingi Kapolres, Kasat Intelkam AKP Rubenta Tarigan SH dan Kasi Humas Iptu Ahmad Fahmi SH.

Pada audensi itu Ketua Bawaslu Batubara mengucapkan terimakasih atas kesediaan bapak Kapolres Batubara dan jajaran meluangkan waktu dalam pelaksanaan Audiensi yang dilaksanakan pada hari ini. “Kedatangan kami saat ini ingin memberikan Apresiasi kepada Polres Batubara selaku pihak Pengamanan dalam pelaksanaan Pesta Demokrasi Tahun 2024  Pemilu dan Pilkada serentak yang telah terlaksana dengan baik dan lancar,” ujarnya
Dan Ketua Bawaslu berharap koordinasi antara Polres Batubara dengan Bawaslu Kab. Batubara tetap terjalin guna kelancaran pelaksanaan Pesta Demokrasi di tahun berikutnya.

Kapolres Batubara mengucapkan terimakasih atas kedatangan Bawaslu ke Polres Batubara. Kapolres Batubara menyampaikan Permohonan maaf yang mana seharusnya selaku Pejabat yang baru seharusnya saya yang datang ke Kantor Bawaslu namun dikarenakan masih padatnya kegiatan saya belum memiliki kesempatan.

Kapolres Batubara menyampaikan bahwa Pilpres dan Pilkada telah berjalan dengan aman dan lancar hal tersebut bukan karena hanya peranan dari Polri saja namun karena adanya peranan dari pihak terkait seperti Bawaslu dan pihak lain sebagai penyelenggara Pemilukada.
Kapolres Batubara juga berharap Komunikasi dan Koordinasi tetap terjalin guna terciptanya Kamtibmas yang Kondusif di wilkum Polres Batubara.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed