
SERGAI (MS) – Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir H Soekirman melantik sekaligus mengambil sumpah jabatan Pejabat Tinggi Pratama, Administrator serta Pengawas di Lingkungan Pemerintahan Kab. Sergai, Selasa (9/7) di aula Sultan Serdang.
Soekirman menyampaikan bahwa mutasi dan rotasi adalah hal yang biasa dalam suatu organisasi pemerintahan, karena merupakan tuntutan organisasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat.
Oleh karenanya, pelantikan ini dapat lebih memberikan motivasi untuk senantiasa berkiprah dan mengabdikan diri selaku ASN dan sesuai dengan tupoksi yang menjadi tanggungjawab sebagai seorang pejabat.
“ Saudara sebagal ASN setidaknya mempunyal tiga fungsi utama yaitu pelaksana kebijakan publik, pelayan publik dan perekat pemersatu bangsa,” kata bupati.
Sementara yang di lantik 2 Pimpinan Tinggi pratama yaitu Johan Sinaga SE .MAP sebagai Kepala Dinas PUPR Sergai dan Sudarno S Sos sebagai Kadis Parbudpora Sergai.
Selain itu, diambil sumpah jabatan 26 administrator dan 18 jabatan pengawas pada dinas kesehatan.
Laporan : Tris