Ketua KONI Lepas Keberangkatan Kontingen Batu Bara ke Medan

RAGAM, SPORT12 views
Kontingen atlit dan official Batu Bara saat akan diberangkatkan ke Medan,Jumat (21/6) (Foto : MS/SS)

BATU BARA (MS) – Ketua KONI Batu Bara Nur Ain didampingi kordinator kontingan Ilyas SPd melepas keberangkatan 110 kontingan atlit dan official Batu Bara ke Medan, Jumat (21/6) dari halaman gedung DPRD Batu Bara di Limapuluh.

Kontingen Batu Bara akan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu) yang akan digelar 22 – 29 Juni 2019

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kab Batu Bara Nur Ain dalam arahannya mengatakan, pemberangkatan 110  kontingen atlit akan mengikuti 10 cabang olahraga pada Porprovsu 2019 yang dimulai esok (Sabtu, 22/6)

Nur Ain juga mengingatkan agar kontingen menjaga kesehatan serta sportifitas bertanding. Jangan bersikap yang aneh-aneh sehingga dapat merusak citra Kab Batu Bara.

“Abaikan kekuatan lawan, atur strategi secara apik karena kontingen Batu Bara kuat dan tangguh. Tanamkan keyakinan bahwa Batu Bara Bisa dan mampu meraih medali emas melebihi dari yang ditargetkan”, tandas Nur Ain memberi semangat

Sementara Kabid Keolahragaan Disparpora Kab Batu Bara Ilyas, SPd mengatakan, dari 33 Kabupaten /kota se Sumut Kabupaten Batu Bara saat ini berada diperingkat 11. Pengiriman para atlet ini sebagai ajang meraih prestasi dalam upaya memperbaiki peringkat dan sekaligus diharapkan bisa mengharumkan nama baik Batu Bara.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed